Menu

Mode Gelap
Pemprov Lampung Percepat Perbaikan Jalan untuk Konektivitas Optimal IWO Santuni Anak Yatim di Bulan Ramadan IKA Untirta Lampung Siap Bentuk Kepengurusan, Pererat Silaturahmi Alumni Ketua IWO Lampung Timur Desak Inspektorat Tindak Kepala Desa Braja Mulya Terkait Tunggakan Siltap Mendagri dan Gubernur Lampung Percepat Perbaikan Jalan Jelang Mudik Lebaran 2025 BRI Regional Office Bandar Lampung Kembali Salurkan Bantuan Sembako Dalam Rangka Natal 2024

Uncategorized

Gubernur Lampung Memperoleh Penghargaan PROVILA

badge-check


					Gubernur Lampung Memperoleh Penghargaan PROVILA Perbesar

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi memperoleh Penghargaan Provinsi LAMPUNG – Layak Anak (PROVILA) dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI pada Kegiatan Penghargaan Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA) Tahun 2022, Di Ballroom Hotel Novotel Bogor, Sabtu (23/07).

Pada kegiatan tersebut, 15 Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung mendapatkan penghargaan KLA untuk kategori Nindya, Madya, dan Pratama. Adapun Kabupaten/kota yang mendapatkan Penghargaan KLA Tahun 2022 adalah sebagai berikut.

Kategori Pratama : Pesisir Barat, Mesuji, Tulang Bawang Barat.

Kategori Madya : Lampung Selatan, Pesawaran, Pringsewu, Lampung Barat, Lampung Utara, Lampung Tengah.

Kategori Nindya : Lampung Timur, Tanggamus, Tulang Bawang, Way Kanan, Bandar Lampung, Metro.

Menteri PPPA Bintang Puspayoga menjelaskan, Penghargaan Provila dan KLA diberikan kepada daerah yang memiliki komitmen tinggi untuk mendukung pemenuhan hak anak dan perlindungan khusus anak. Evaluasi dilakukan untuk mengukur capaian kinerja serta pelaksanaan 24 indikator yang telah ditetapkan dan pada akhirnya, diberikan dalam 5 kategori yaitu Pratama, Madya, Nindya, Utama, dan KLA.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Provinsi Lampung Fitrianita Damhuri, S.STP, M.Si, menyatakan bahwa Pemerintah Provinsi Lampung berkomitmen dalam upaya perlindungan anak dan pemberdayaan perempuan, hal tersebut sesuai dengan Visi Gubernur “Rakyat Lampung Berjaya” dan Misi No.3, yakni Mengembangkan upaya perlindungan anak, pemberdayaan perempuan, dan kaum difabel.

“Salah satu dukungan Gurbernur terhadap pelaksanaan KLA di Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung yaitu melalui pembinaan, pengawasan, dan pendampingan kepada kabupaten/kota terhadap pemenuhan hak anak dan perlindungan khusus anak melalui penyelenggaran KLA baik kebijakan, program maupun kegiatan yang sesuai dengan amanat perundang-undangan,” ucap Kadis Fitrianita

Atas dasar tersebut dan diraihnya Penghargaan KLA di 15 kabupaten/Kota, Pemerintah Pusat melalui Kementrian PPPA memberikan penghargaan Provinsi Layak Anak (Provila) Tahun 2022 kepada Gubernur Lampung.

Penghargaan KLA Tahun 2022 diberikan kepada 312 Kabupaten/Kota yang terdiri dari 8 kategori utama, 66 kategori nindya, 117 kategori madya, 121 kategori pratama. Selain itu, diberikan pula Penghargaan Provinsi Layak Anak kepada 8 Provinsi. (Dinas Kominfotik Provinsi Lampung).

Baca Lainnya

Slamet Riyadi Dorong Digitalisasi Pajak, Targetkan Peningkatan Partisipasi Wajib Pajak di Lampung Timur

7 Maret 2025 - 12:30 WIB

Gerak Syariah 2025: Wagub Jihan Nurlela Buka Acara Gebyar Ramadan Keuangan Syariah di Lampung

7 Maret 2025 - 12:20 WIB

Ketua DPRD Lampung Hadiri Serah Terima Kepala BPK Lampung

6 Maret 2025 - 17:04 WIB

Anggota DPRD Lampung Fauzi Heri Apresiasi Kinerja Tiga Kepala Daerah Atasi Banjir

6 Maret 2025 - 17:01 WIB

Komisi IV DPRD Lampung Inspeksi Lokasi Jembatan Kali Bungur

6 Maret 2025 - 16:59 WIB

Trending di Uncategorized