Menu

Mode Gelap
Sebanyak 70 Orang di Kentucky, AS Tewas usai Diterjang Tornado Dahsyat Kemendag Cabut Larangan Penjualan Minyak Goreng Curah Berita Populer: Uji Coba Gage ke Anyer-Kunjungan Wisman 2022 Diprediksi Rendah Bosen Kerja Kantoran? Jadi Atlet MMA Aja! Di Negeri Sawit, Minyak Goreng Tak Terjangkau Belum Punya Mobil saat Merintis Karier, Andre Taulany: Ke Mana-mana Naik Angkot

Tanggamus · 10 Sep 2024 03:39 WIB · Waktu Baca

Rutan Kota Agung Gelar Razia Insidentil


					Rutan Kota Agung Gelar Razia Insidentil Perbesar

Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kotaagung beserta jajaran menggelar penggeledahan insidentil kamar hunian warga binaan pemasyarakatan (WBP), Selasa (10/9). Kegiatan ini dalam rangka deteksi dini terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban.

Inspeksi mendadak (sidak) dimulai pukul 09.00 WIB, dipimpin Kepala Rutan Kotaagung Enang Iskandi didampingi Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Habibie Agusman beserta jajaran Pengamanan. Mereka dibagi dalam dua kelompok dengan sasaran seluruh kamar blok hunian WBP.

Enang menyebutkan, razia yang dilakukan mendadak ini untuk mencegah masuknya benda-benda terlarang, seperti narkoba dan Handphone. Dalam rangka mencegah kemungkinan tersebut, kita akan terus meningkatkan frekuensi Razia dan penggeledahan barang maupun badan pengunjung untuk meminimalisir masuknya handphone di lingkungan Rutan, ujarnya.

 

Dari hasil razia, petugas tidak menemukan handphone maupun Narkoba, tetapi masih menemukan barang-barang yang dilarang seperti gunting kuku, sendok besi, garpu, lampu, dan juga botol kaca. “Alhamdulillah, dalam razia ini tidak ditemukan Handphone maupun narkoba walaupun demikian masih ditemukan barang yang dilarang lainnya yang berpotensi dapat di jadikan benda tajam. Dalam pelaksanaan penggeledahan ini juga berjalan lancar dan aman,” kata dia.  “Untuk barang-barang yang berhasil diamankan, selanjutnya akan dibuatkan berita acara penggeledahan dan dimusnahkan,” tutup Enang

Artikel ini telah dibaca 31 kali

badge-check

Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Diikuti 32 Tim, Pj Bupati Tanggamus Mulyadi Irsan Buka Festival Drumband Satuan Pendidikan 2024 

24 Oktober 2024 - 13:02 WIB

Kabupaten Tanggamus Raih Penghargaan EPSS 2024

22 Oktober 2024 - 12:56 WIB

Pj Bulati Tanggamus Mulyadi Irsan Terima Kunker  Pimmpinan Ombudsman RI 

10 Oktober 2024 - 12:57 WIB

Pj Bupati Tanggamus Luncurkan Aplikasi Pengelolaan Aset Pekon SIPADES

26 September 2024 - 15:06 WIB

Pemerintah Pekon Tengor Salurkan BLT DD Tahap III Kepada 21 KPM

7 September 2024 - 06:18 WIB

Trending di Tanggamus