Menu

Mode Gelap
Sebanyak 70 Orang di Kentucky, AS Tewas usai Diterjang Tornado Dahsyat Kemendag Cabut Larangan Penjualan Minyak Goreng Curah Berita Populer: Uji Coba Gage ke Anyer-Kunjungan Wisman 2022 Diprediksi Rendah Bosen Kerja Kantoran? Jadi Atlet MMA Aja! Di Negeri Sawit, Minyak Goreng Tak Terjangkau Belum Punya Mobil saat Merintis Karier, Andre Taulany: Ke Mana-mana Naik Angkot

Uncategorized · 25 Mei 2023 05:23 WIB · Waktu Baca

Gubernur Lampung Sambut Baik Diadakannya KKN Melayu Serumpun Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri Se-Sumatera ke-IV


					Gubernur Lampung Sambut Baik Diadakannya KKN Melayu Serumpun Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri Se-Sumatera ke-IV Perbesar

BANDAR LAMPUNG —– Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menyambut baik diadakannya kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Melayu Serumpun Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) Se-Sumatera ke-IV.

Hal itu diungkapkan Gubernur
saat menerima audiensi dari jajaran Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro yang dipimpin Rektor IAIN Metro
Prof. Dr. Hj. Siti Nurjanah, MAg., PIA, di Ruang Kerja Gubernur, Kamis (25/5/2023).

Pada kesempatan itu, Gubernur meminta kepada IAIN Metro untuk dapat memperkenalkan berbagai potensi-potensi yang ada termasuk kekayaan pariwisata dan budaya di Provinsi Lampung dalam kegiatan KKN Melayu Serumpun tersebut.

Selain itu, Gubenur Arinal juga berharap Desa-desa yang dipilih menjadi lokasi KKN akan mendapatkan manfaat serta ilmu yang bermanfaat dari para mahasiswa peserta KKN.

Seperti diketahui, KKN Melayu Serumpun merupakan KKN yang diikuti oleh PTKIN yang ada di Pulau Sumatera dan nantinya akan ada sebanyak 120 mahasiswa dari 20 PTKIN se-Sumatera yang akan mengikuti kegiatan KKN tersebut.

Ke 20 PTKIN tersebut terbagi menjadi 7 Universitas Islam Negeri (UIN), yaitu UIN Raden Fatah Palembang, UIN Ar-Raniry Banda Aceh, UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi, UIN Sutan Syarif Kasim Pekan Baru, dan UIN Sumatera Utara Medan, UIN Imam Bonjol Padang dan UIN Raden Intan Lampung.

Selanjutnya, 6 IAIN yaitu IAIN Bengkulu, IAIN Bukittinggi, IAIN Padang Sidempuan Tapanuli, IAIN Metro, IAIN Zawiyah Cot Kala Langsa, IAIN Batusangkar dan 7 Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN), yaitu STAIN Curup, STAIN Gajah Putih, STAIN Kerinci, STAIN Malikussaleh Lhoukseumawe, STAIN Syekh Abdurrahman SIddik Bangka, STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh dan STAIN Bengkalis. (*)

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

36 Polisi dan 2 Masyarakat Terima Penghargaan dari Kapolresta Bandar Lampung

13 Februari 2025 - 14:57 WIB

Pj Gubernur Lampung Sambut Kunjungan Kerja Komisi II DPR RI

13 Februari 2025 - 14:48 WIB

Pj Penasihat DWP Provinsi Lampung Buka Rakor, Sampaikan Apresiasi dan Permohonan Pamit

13 Februari 2025 - 14:44 WIB

Pelaku Penikaman di SPBU Raja Basa Bandar Lampung Serahkan Diri Ke Polisi

12 Februari 2025 - 14:54 WIB

Pemprov Lampung Dorong Aksi Komunitas untuk Iklim, Targetkan Penurunan Emisi Gas Rumah Kaca

12 Februari 2025 - 14:38 WIB

Trending di Uncategorized