Lampung – Jenazah Almarhumah Puji Astuti, Pekerja Migran Indonesia (PMI) dari Malaysia telah dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum Kampung Karang, pada Pukul 03.45 dini hari, Sabtu, 5 September 2020. Jenazah Almarhumah Puji Astuti diterima langsung oleh Sang suami Saprudin di rumah duka yang berlokasi di Kampung Karang, Kelurahan Karang Maritim, Kecamatan Panjang, Kota Bandar Lampung. Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Ketenega Kerjaan Provinsi Lampung, Lukmansyah.
Turut hadir dirumah duka, Kepala Dinas Ketenaga Kerjaan provinsi Lampung Lukmansyah, Kepala UPTD BPMI Lampung beserta jajarannya, Camat Panjang, Pamong Desa, dan warga setempat.

Lukmansyah menyamampaikan, Jenazah Almarhumah Puji Astuti tiba di Badara Soekarno Hata Pada 4 September 2020, Pukul 14.30 WIB, dan jenazah dibawa memakai mobil ambulans menuju rumah duka di Bandar Lampung. “Tiba di rumah duka subuh tadi, pukul 03.30.” kata Lukmansyah melalui pesan Whatsapp.
Diketahui, Alamarhumah Puji Astuti dinyatakan meninggal dunia pada 24 Agustus 2020, Pukul 7.50 pagi di Hospital Kajang, Selangor, dengan penyebab kematian Dilated Cardiomyopathy.
Sebelumnya, Kepala Dinas Ketenaga Kerjaan Provinsi Lampung, Lukmansyah, turun langsung ke rumah duka menyambut kedatangan jenazah Almarhumah Puji Astuti, PMI asal Lampung yang meninggal dunia dinegara Malaysia karena mengalami sakit. Jenazah Almarhumah Puji Astuti diberangkatkan dengan penerbangan dari Kuala Lumpur tujuan Jakarta pada 4 September 2020.
Lukmansyah mengatakan, jenazah Puji Astuti sudah tiba di Indonesia. Jenazah PMI asal Kecamatan Panjang, Kota Bandar Lampung itu dalam perjalanan menuju rumah duka. “Sudah dikapal laut, dari Pelabuhan Merak menuju Pelbuhan Bakauheni Lampung Selatan,” kata Lumansyah, Jumat Malam, 4 September 2020.
Dalam kesempatan itu juga, Lukmansyah menyampaikan duka cita mendalam atas meninggalnya PMI Puji Astuti. “Saya, atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi Lampung menyampaikan turut berduka cita atas wafatnya almarhumah. Semoga mendapat tempat yang layak disisi Allah. Aamin,” ujar Lukmansyah
Tak berhenti disitu, Lukmansyah juga turut memberikan santunan kepada keluarga Almarhumah Puji Astuti. Guna, meringankan beban keluarga yang ditinggalkan. “Semoga keluarga diberikan kesabaran dan ketabahan…aamiin.” tutupnya
Tinggalkan Balasan